Rabu, 08 Juni 2016

Inilah Akibatnya Membawa Pulang Kain Kampuh Dari Candi

Kain Kampuh
dok.pri
Jangan sekali-sekali membawa pulang kain kampuh yang kita sewa ketika kita mengunjungi Candi. Pengalaman dari seseorang yang dengan sengaja membawa pulang kain kampuh, mengalami kesurupan. Akhirnya kain kampuh dikembalikan.
Cerita di atas terjadi pada pengunjung yang berwisata ke Candi Borobudur. Apakah kain kampuh itu? 

Kain kampuh adalah kain yang bercorak kotak-kotak hitam putih yang dikenakan saat mengunjungi Candi. Saya pernah melihat pengunjung di Candi Sukuh dan Candi Ceto. Kalau pengunjung Candi Borobudur dan Candi Prambanan saya hanya melihat dari foto-foto.
Pada dasarnya kita memang tidak boleh mengambil barang yang bukan milik kita. Kalau kita memaksakan diri/sengaja mengambil namanya bentuk pencurian. Mencuri adalah perbuatan yang dilarang oleh agama.
Pengunjung Candi Sukuh
dok.pri
Akibat mencuri kain kampuh ternyata mendapatkan balasan langsung berupa kesurupan. Kalau sudah tahu seperti itu, apakah masih ada yang nekat mau mengambil kain kampuh tanpa minta izin alias mencuri?
Pengunjung Candi Ceto
dok.pri
Terima kasih saya ucapkan pada panjenengan yang bersedia saya foto ketika panjenengan mengenakan kain kampuh. Kita tak mengenal, tapi kita bisa bertegur sapa dan berbagi kebaikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar