Kamis, 29 September 2016

Penulis Pasti Bertemu Jodohnya

Noer Ima Kaltsum : Penulis Pasti Bertemu Jodohnya
dok.pri
Menulislah setiap hari. Sedikit demi sedikit, yang mudah dan yang ringan-ringan saja. Mudah dan ringan tergantung masing-masing orang. Tiap orang tidak sama dalam “menyikapi” mudah dan ringan tersebut.
Kalau sudah menulis, lalu jangan takut untuk mengirimkan tulisan ke media atau menyebarkannya. Tiap penulis pasti bertemu jodohnya. Ada penulis yang jodohnya menerbitkan buku, tembus media, membuat iklan, membuat cerita lucu untuk konsumsi terbatas dan lain-lain.
Jangan pernah merasa iri dengan jodoh penulis lain. Bersabar dan berbesar hati saja. Karena penulis sudah memiliki jodoh sendiri-sendiri dan tidak bisa dipaksakan.
Saya tidak iri dengan penulis lain. Saya belum menemukan jodoh saya, tapi saya yakin usaha keras ini akan membuahkan hasil.
Beberapa hari yang lalu ada tawaran mereview sebuah produk, saya berusaha semaksimal mungkin. Semoga kali ini berjodoh. Kalau berhasil, moga-moga honornya bisa untuk membeli Molen Tawangmaangu. Bahagia saya sederhana saja.  (Jodoh > honor > Molen Tawangmangu)
#Edisi Mencari jodoh buat penulis.
Karanganyar, 29 September 2016

Tidak ada komentar:

Posting Komentar