Kali
ini saya bersama suami dan Faiz berada di Dusun Bono, Plosorejo, Kecamatan
Kerjo, Kabupaten Karanganyar. Untuk menuju
daerah Kerjo, rasanya banyaak kendala. Jalannya naik-turun dan melewati
tikungan tajam. Saya bergabung dengan PUMA PETA RESCUE (Pencinta Alam, markas
Karanganyar) dan AKPER Insan Husada Surakarta yang mengadakan bakti sosial
(baksos). Baksos ini dilaksanakan pada hari Ahad, 23 Oktober 2016, tepatnya di
SD Muhammadiyah.
Malam
hari sebelum baksos, di masjid depan SD Muhammadiyah diselenggarakan pengajian
akbar. Pagi harinya baksos dilakukan dengan 3 kegiatan, yaitu pengobatan
gratis, pasar murah dan pembagian alat tulis untuk siswa TK dan SD setempat.
Menurut
salah satu panitia, Mas Mursito, dana, alat tulis, obat-obatan dan lain-lain yang
terkumpul berasal dari mahasiswa Akper, kalangan akademisi, masyarakat umum dan
donatur.
Pelaksanaan
kegiatan pengajian dan baksos ini berjalan dengan sukses berkat kerja sama dari
mahasiswa, panitia dari Puma Peta, masyarakat, karang taruna, sekolah dan
sebagainya.
Dengan
mengambil tema : Satu Langkah Kecil
Memberi Manfaat Besar, diharapkan kegiatan baksos ini benar-benar memberikan
manfaat bagi masyarakat sekitarnya.
Anak-anak,
remaja, karang taruna, orang tua, ikut menyukseskan kegiatan ini. Khusus untuk
pengobatan gratis, antusias masyarakat yang datang sangat luar biasa. Pelaksanaan
baksos dari pagi hingga siang hari.
Saya
sempat mengajak ngobrol pada 4 anak SD. Salah satu di antaranya mengatakan
bahwa kedatangannya di acara ini karena sudah diberi tahu gurunya pada hari
Sabtu. Orang tua mereka mengizinkan anak-anak masuk sekolah meskipun hari
libur. Mereka merasa senang bisa mendapatkan alat tulis secara gratis. Kesan mereka
adalah mereka puas dan senang bisa mendapatkan alat tulis secara gratis.
Pada
pasar murah, 250 paket sembako disediakan oleh mahasiswa baru Akper pada saat
ospek. Semua warga yang mendapatkan kupon, bisa menukarkan kupon dengan paket barang
dengan harga relative terjangkau. Pelaksanaan pasar murah yaitu di depan
masjid.
Untuk
pengobatan gratis, ada tenaga medis yang terdiri atas dokter, bidan, perawat
dan mahasiswa Akper. Yang dilakukan pada pengobatan gratis ini adalah periksa
secara umum, pemeriksaan gula darah, asam urat, kolesterol dan tekanan darah.
Rata-rata
masyarakat puas dengan adanya kegiatan baksos ini. Mereka merasakan manfaatnya.
Baksos yang diselenggarakan Puma Peta Rescue ini memang program rutin. Biasanya
dilakukan di desa-desa yang dipandang sangat membutuhkan.
Semoga
kegiatan baksos ini terus berlanjut dan benar-benar memberikan manfaat, amin.
* Foto-foto merupakan dokumen pribadi
Karanganyar, 23 Oktober 2016
Tidak ada komentar:
Posting Komentar