Kamis, 08 Februari 2018

TIPS MAKE UP SIMPLE DAN CEPAT SAAT SEDANG TERBURU-BURU

dok.pri


noerimakaltsum.com. Tidak hanya saat buru-buru, di saat longgar saya juga akan memakai make up simple dan cepat. Saya tidak mudah terpengaruh dan mengikuti trend make up masa kini. Pernah suatu ketika saya dibilangi seorang teman (bapak-bapak) kalau muka saya pucat. Saya hanya membatin, bro njenengan lihat saya terus membandingkan dengan wanita syanteek dengan dandanan menor, jelas jauh banget perbedaannya.

Saya tidak perlu menanggapi. Saya memang hanya memakai bedak untuk warna kulit sawo matang dan lipstick warna kalem. Kalau sempat, sebelum memakai bedak saya beri baby oil dulu muka saya. Setelah itu baru bedak saya gunakan. Hasilnya, muka saya kelihatan cling (berbeda dibandingkan tanpa menggunakan baby oil).

Walaupun hanya memakai baby oil, ternyata saya menggunakan waktu beberapa menit lebih lama untuk berdandan. Kadang-kadang saya iseng memakai celak alis. Mata bagian bawah saya garis (tidak penuh) dengan pensil alis. Hasilnya memang sedikit wow. Kalau sudah seperti itu, di sekolah pasti ada yang memberi komentar (positif) dan murid saya akan bilang,”Bu Ima hari ini berbeda!” Bukannya bangga, saya malah jadi malu jadinya.   

Suatu saat, saya pingin menunjukkan pada teman saya yang pernah menegur dan bilang pada saya kalau saya pucat. Usaha saya adalah mengganti warna lipstick dengan warna yang ngejreng. Sampai di sekolah, teman saya yang satu itu memuji selangit. Tapi, saya malah dibilangi teman yang lain (trio kwek-kwek) kalau saya bukan Ima yang biasanya.

“Bu, ora usah menjadi orang lain.”
Ditegur seperti itu, saya sudah tahu maksudnya. Di sekolah, saya dikenal sederhana. Begitu memakai lipstick warna menyala, jelas itu bukan saya yang sebenarnya. Murid saya juga kaget,”Bu Ima beda.”

Yang jelas, ada orang yang tidak rela saya berdandan menyolok. Benar, saya menjadi orang lain. Dengan keras dia bilang,”Jangan jadi orang lain. Jadilah diri kamu sendiri.”

Siapa yang menegur saya dan saya harus patuh padanya? Siapa lagi kalau bukan Mas Paijo. Paijo dan Painem memang klop.

Artinya, saya memang harus memakai make up yang simple dan praktis. Sampai sekarang 3 benda yang sering saya gunakan adalah baby oil, bedak dan lipstick. Kalau sudah kena air wudhu make up-nya hilang, ya sudah. Toh segera pulang ke rumah, jadi saya tidak perlu memakai bedak-lipstik lagi. Ternyata, air wudhu membuat wajah lebih segar dan fresh.

Inilah tips sederhana dari Ibu sederhana. Semoga bermanfaat.


Karanganyar, 8 Februari 2018

Tidak ada komentar:

Posting Komentar