Jumat, 16 April 2021

Menanam Sayuran dan Bunga di Lahan Sempit

 


Bercocok tanam di lahan sempit sebenarnya mudah, no ribet. Kalau halaman rumah atau kiri kanan sudah diperkeras debgan semen, sahabat masih bisa bercocok tanam. Sahabat bisa memanfaatkan polybag, plastik bekas minyak goreng isi ulang, wadah cat, pot plastik dan lain-lain. 



Sahabat juga bisa membeli media tanam yang sudah jadi dan tinggal pakai. Namun, bila di rumah masih ada tanah, sahabat bisa membuat media tanam sendiri. Media tanam tersebut berisi tanah, kompos, (pasir), dan pupuk kandang. Untuk tanaman yang akan diambil umbi atau rimpangnya sebaiknya tanahnya gembur (sedikit berpasir). 


Bila tanaman sudah bisa hidup dengan baik, perawatan kecil hanya dengan menyiram dan memupuk. Membersihkan gulma juga dilakukan agar tanaman tidak terganggu. Nila menanam tanaman dalam pot akan mudah membersihkan gulma. 



Selain langkah-langkah di atas  yang juga tak kalah penting adalah tanaman kena sinar matahari yang cukup. Menanam tanaman di lahan sempit tetap lebih mudah, bukan. Jadi, tak ada alasan lagi tidak mau bercocok tanam. Pilihlah tanaman yang sahabat sukai, bisa bunga, sayuran, atau pohon besar. 


Dengan menanam, sahabat telah ikut menghijaukan lingkungan. Yuk, menanam meski di lahan sempit.

Catatan: foto dokumentasi Lely Roza

2 komentar: